1000 Formasi CPNS Balai Latihan Kerja (BLK) – Kemenakertrans

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Azwar Abubakar memberi tambahan kuota CPNS untuk 1000 petugas Balai Latihan Kerja (BLK). Tambahan kuota ini diserahkan kepada pemerintah daerah di bawah koordinasi Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans). Tambahan 1000 formasi CPNS BLK (Balai Latihan Kerja) ini otomatis akan menambah jumlah kuota formasi CPNS tahun ini, Sehingga bagi anda yang ingin melamar CPNS segera persiapkan diri anda karena Proses pendaftaran CPNS akan dimulai tanggal 20 Agustus 2014 mendatang.

pengumuman kebijakan cpns 2014

Gambar milik : http://beritabulukumba.com/

Info CPNS terbaru : 1000 Formasi CPNS Balai Latihan Kerja (BLK) – Balai Latihan Kerja atau sering disebut dengan singkatan BLK adalah prasarana dan sarana tempat pelatihan untuk mendapatkan keterampilan atau yang ingin mendalami keahlian dibidangnya masing-masing.

Secara umum keberadaan BLK adalah membuka beberapa bidang kejuruan seperti, Kejuruan Teknik Sepeda Motor, Kejuruan Teknisi Komputer, Kejuruan Operator Komputer, Kejuruan Tata Busana, Kejuruan Teknik Pendingin, Kejuruan Tata Graha, Kejuruan Tata Boga dan lain sebagainya. Bahkan keberadaan BLK juga bisa memfasilitasi untuk keahlian dalam bidang bahasa asing seperti, Bahasa Inggris, Bahasa Jepang dan Bahasa Korea Selatan.

Asal muasal Balai Latihan Kerja (BLK) berawal dari ide awal pembentukan Pusat Latihan Kerja Program Pelatihan (PPKPI) bidang industri pada tahun 1953 dan pada tahun 1960, PPKPI diarahkan menjadi Pelatihan Pencari Kerja Pegawai, Instansi agar menjadi Tenaga Kerja yang memiliki keterampilan.

Pada tahun 1970, Seiring dengan perkembangan zaman, terjadi perubahan dari Pusat Latihan Kerja Program Pelatihan (PPKPI) menjadi Balai Latihan Kerja dibawah pembinaan Menteri Tenaga Kerja Republik Indonesia. Dan sejak otonomi daerah Balai Latihan Kerja (BLK) berubah menjadi Balai Latihan Kerja Daerah (BLKD) berada dibawah naungan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas Tenaga Kerja di masing-masing daerah di Indonesia.

“Tadinya Kemenkertrans hanya minta 200 orang saja untuk BLK. Tapi dari hasil diskusi dengan daerah tentang kondisi banyaknya BLK yang tidak termanfaatkan, sengaja kami tambah kuota untuk BLK sebanyak 1000 orang agar tidak ada lagi BLK yang ditutup,” ujar Azwar di kantornya, Jumat (15/8).

Dia menyebutkan, dari laporan di daerah sekitar 100 BLK (Balai Latihan Kerja) terpaksa ditutup karena tidak adanya SDM. Hal itu sangat disayangkan karena BLK merupakan wadah untuk menyiapkan SDM.

“Kita akan menghadapi era pasar bebas pada 2015. Bagaimana bisa bersaing kalau tenaga kerja kita tidak terlatih karena pelatihnya tidak ada,” ucapnya.

Azwar menambahkan, posisi petugas BLK (Balai Latihan Kerja) ini dikhususkan untuk lulusan S1 teknik atau minimal D3 Politeknik. Dia berharap kesempatan ini bisa dimanfaatkan daerah untuk mengajukan rincian formasi petugas BLK.

Dengan adanya Info CPNS terbaru : 1000 Formasi CPNS Balai Latihan Kerja (BLK) ini semoga bisa memberikan informasi kepada anda yang ingin mengikuti proses rekruitmen Pendaftaran CPNS 2014, sehingga nantinya bisa anda jadikan sebagai acuan untuk memilih Instansi mana yang akan anda ikuti proses Seleksi CPNS nya. Dan mungkin BLK (Balai Latihan Kerja) bisa menjadi salah satu pilihan anda. Good Luck ..

Sumber : http://www.jpnn.com


Semoga anda dapat berhasil lolos dalam seleksi penerimaan CPNS tahun ini, silahkan ikuti juga mengenai informasi CPNS pada tahun 2018 yang terkait dibawah ini, dan info CPNS update terbaru yang telah kami himpun dari sumber terpercaya seperti Kementerian PAN&RB maupun situs berita resmi lainnya. Kami mohon dengan sangat untuk dapat menyebarkan informasi diatas kepada teman dan kerabat anda dengan cara klik tombol "TWEET" atau "SHARE" pada media sosial dibawah ini karena sedikit bantuan tersebut akan sangat bermanfaat bagi mereka untuk dapat mengetahui perkembangan lebih lanjut mengenai informasi pelaksanaan seleksi CPNS pada tahun 2018 ini.


Info CPNS Daerah Terkait

Info CPNS Kemenakertrans Terkait

Info CPNS Provinsi Terkait

Info CPNS Alokasi Terkait

Info CPNS Formasi Terkait



thumbnail Title : 1000 Formasi CPNS Balai Latihan Kerja (BLK) – Kemenakertrans Updated : Sabtu, Agustus 16, 2014 Posted by : Cpnsinfo Kementerian Summary : 1000 Formasi CPNS Balai Latihan Kerja (BLK) – Kemenakertrans CPNS Daerah Provinsi Kementerian Lembaga Negara 2018

Komentar Pengunjung


Belum ada komentar

Comments are closed.

Tentang Situs

Situs cpnskementerian.info merupakan situs informasi resmi yang membahas mengenai informasi seleksi penerimaan rekrutmen Info CPNS Resmi KEMENTERIAN Terbaru Tahun 2018 khususnya mengenai info CPNS 1000 Formasi CPNS Balai Latihan Kerja (BLK) – Kemenakertrans di instansi pemerintah pusat maupun daerah dan lembaga negara ataupun informasi yang berkaitan masalah kepegawaian seperti tunjangan maupun birokrasi yang ada di pemerintah, jika info CPNS yang berasal dari situs ini memang bermanfaat bagi anda silahkan untuk meng-copy-paste artikel kami akan tetapi mohon untuk meletakkan link sumbernya yaitu dengan mencatumkan url : http://cpnskementerian.info pada artikel anda.