Pendaftaran CPNS Terpusat Secara Online

Pendaftaran CPNS 2014 akan segera dibuka. Berbagai persiapan telah dilakukan mulai dari penyusunan peraturan – peraturan, pembentukan panitia, Sosialisasi Tes CPNS 2014, dll. Selain itu ada sedikit yang berbeda pada proses seleksi Pendaftaran CPNS tahun 2014 kali ini salah satunya adalah pada sistem pendaftarannya. Pada Pendaftaran CPNS 2014 kali ini akan menggunakan sistem satu pintu atau istilah kerennya secara Single Entry  yang terintegrasi secara online. Pemerintah menetapkan sistem single entry atau sistem yang terintegrasi secara online dalam pelaksanaan pendaftaran seleksi aparatur sipil negara (ASN), khususnya calon pegawai negeri sipil (CPNS) formasi tahun 2014. Penegasan penetapan sistem tertuang dalam Surat Menteri PANRB nomor B/2645/M.PAN-RB/07/2014 tanggal 3 Juli 2014, tentang Kebijakan Pengadaan Formasi ASN tahun 2014.

Tips-dan-Trik-Mengikuti-Ujian-CPNS-2014

Gambar di ambil dari : http://www.riaulive.com/

Pendaftaran CPNS Terpusat Secara Online – Adanya Surat tersebut merupakan tindak lanjut dari Surat Menteri PANRB nomor B/2550/M.PAN-RB/06/2014 tanggal 20 Juni 2014 perihal Tambahan Alokasi Formasi ASN. Disebutkan, Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) pusat dan daerah harus menggunakan aplikasi pendaftaran CPNS secara online yang dimiliki Badan Kepegawaian Negara (BKN), yaitu sscn.bkn.go.id.

Sejalan dengan kebijakan tersebut, PPK diminta segera mengirimkan persyaratan pendaftaran CPNS secara detail di masing-masing instansi Panselnas ASN 2014. “Selanjutnya akan dipublikasikan melalui website portal pendaftaran seleksi formasi ASN secara nasional,” ujar Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tasdik Kinanto di Jakarta, Selasa (08/07).

Dijelaskan, situs resmi nasional untuk pendaftaran seleksi formasi ASN dapat dibuka di http://panselnas.menpan.go.id  Selain itu, persyaratan pendaftaran tersebut dapat disampaikan ke alamat email [email protected] atau [email protected] dalam bentuk soft copy dengan format word.

Ditambahkan, seleksi pegawai ASN untuk tahun 2014 secara keseluruhan diwajibkan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT). Disarankan agar Kepala BKD pemerintah kabupaten dan kota mulai berkoordinasi dengan Kanreg BKN atau Laboratorium Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Kemendikbud yang ada di provinsi, untuk mempersiapkan pelaksanaan seleksi CPNS di kabupaten dan kota, imbuhnya.(bby/HUMAS MENPANRB).

Penggunaan Sistem Pendaftaran CPNS Terpusat Secara Online atau Single Entry ini tujuaanya adalah untuk mencegah praktek – praktek yang tidak fair, seperti suap, Pendaftaran CPNS lewat pintu belakang, dsb. Selain itu sistem ini juga sebagai bentuk salah satu upaya untuk mereformasi birokrasi kita. Diharapkan dengan adanya sistem ini akan ada inputan berupa pegawai CPNS yang baru dan yang bersih sehingga nanti kedepan birokrasi negara kita semakin bersih dan Professional.

 

Sumber : http://www.menpan.go.id


Semoga anda dapat berhasil lolos dalam seleksi penerimaan CPNS tahun ini, silahkan ikuti juga mengenai informasi CPNS pada tahun 2018 yang terkait dibawah ini, dan info CPNS update terbaru yang telah kami himpun dari sumber terpercaya seperti Kementerian PAN&RB maupun situs berita resmi lainnya. Kami mohon dengan sangat untuk dapat menyebarkan informasi diatas kepada teman dan kerabat anda dengan cara klik tombol "TWEET" atau "SHARE" pada media sosial dibawah ini karena sedikit bantuan tersebut akan sangat bermanfaat bagi mereka untuk dapat mengetahui perkembangan lebih lanjut mengenai informasi pelaksanaan seleksi CPNS pada tahun 2018 ini.


Info CPNS CAT Terkait

Info CPNS Daerah Terkait

Info CPNS Kementerian Terkait

Info CPNS Lembaga Negara Terkait

Info CPNS Provinsi Terkait

Info CPNS CPNS Terkait

Info CPNS Daerah Bali Terkait

Info CPNS Daerah Bandung Terkait

Info CPNS Daerah NTB Terkait

Info CPNS Daerah NTT Terkait

Info CPNS Daerah Semarang Terkait

Info CPNS Daerah Sumatra Utara Terkait

Info CPNS Difabel Terkait

Info CPNS Formasi Terkait



thumbnail Title : Pendaftaran CPNS Terpusat Secara Online Updated : Selasa, Juli 15, 2014 Posted by : Cpnsinfo Kementerian Summary : Pendaftaran CPNS Terpusat Secara Online CPNS Daerah Provinsi Kementerian Lembaga Negara 2018

Komentar Pengunjung


Belum ada komentar

Comments are closed.

Tentang Situs

Situs cpnskementerian.info merupakan situs informasi resmi yang membahas mengenai informasi seleksi penerimaan rekrutmen Info CPNS Resmi KEMENTERIAN Terbaru Tahun 2018 khususnya mengenai info CPNS Pendaftaran CPNS Terpusat Secara Online di instansi pemerintah pusat maupun daerah dan lembaga negara ataupun informasi yang berkaitan masalah kepegawaian seperti tunjangan maupun birokrasi yang ada di pemerintah, jika info CPNS yang berasal dari situs ini memang bermanfaat bagi anda silahkan untuk meng-copy-paste artikel kami akan tetapi mohon untuk meletakkan link sumbernya yaitu dengan mencatumkan url : http://cpnskementerian.info pada artikel anda.