Info CPNS Resmi Kementerian Terbaru Tahun 2018 CPNS Daerah Provinsi Kementerian Lembaga Negara CPNS Guru Dosen Honorer ASN K2 2018
Penipuan Oknum Joki CPNS
Dalam pelaksanaan seleksi CPNS tahun 2014 kemaren terjadi beberapa kejadian yang menyita banyak perhatian publik, salah satunya adalah peserta CPNS yang notabene adalah anak dari presiden repbluk Indonesia, Joko Widowo. Putrinya yang bernama Kahiyang Ayu Putri yang terdaftar sebagai peserta tes masuk CPNS untuk daerah Surakarta. Pada akhrinya sesuai keputusaan Menpan & RB bahwa putri beliau tidak lulus seleksi CPNS tahun 2014 dikarenakan tidak memenuhi standar nilai passing grade. Menteri PANRB Yuddy Chrisnandi menegaskan bahwa tidak akan ada intervensi dari pihak manapun dalam seleksi CPNS. Kalau masih ada pihak-pihak yang menyatakan bisa meloloskan peserta tes CPNS, dipastikan bahwa hal itu merupakan penipuan. Tegasnya bahwa dalam seleksi CPNS tahun 2014 kemaren semuanya berjalan transparan jauh dari praktik KKN seperti yang di-isu kan seperti pelaksanaan CPNS tahun-tahun sebelumnya.
Penipuan Oknum Joki CPNS – Demikian ditegaskan Yuddy dalam rangkaian kunjungan kerja di Jawa Timur, yang dimulai dari Surabaya, dilannjutkan ke Kota Malang, Kabupaten Malang, dan Kota Batu, Sabtu (07/02). Di Surabaya, Menteri PANRB melakukan launching Jatim Peduli Keselamatan (PEKA) di Makodam V Brawijaya. Sedangkan di Kota Malang, Yuddy disambut Walikota Malang M. Anton (Abah Anton) bersama sekitar 150 jajaran ASN Kota Malang. Sementara di Kabupaten Malang, Yuddy disambut diterima Bupati Malang Rendra Kresna dan lebih dari 500 jajaran ASN. Sementara di Kota Batu, Yuddy melakukan kunjungan ke Museum Angkutan.
Diungkapkan bahwa dalam seleksi CPNS tahun 2014 seluruhnya tes kompetensi dasar menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT). Dengan sistem ini, setiap proses dilaksanakan secara transparan, dan setiap tahapan bisa diketahui oleh publik. Salah satu dampaknya, Putri Presiden Jokowi Kahiyang Ayu tidak lolos dan menjadi perhatian publik. Tetapi Presiden tidak memaksakan diri untuk meluluskan putri tercintanya itu. “Teladan itu harus kita ikuti. Bupati, Walikota, Sekda, Kepala Dinas, Kepala BKD dan seluruh jajaran ASN harus siap dengan kenyataan itu,” tegasnya.
Yuddy menambahkan, semula banyak instansi yang masih akan menggelar tes kompetensi bidang (TKB). Tetapi dia menilai, di berbagai tempat TKB sering dimanfaatkan sebagai ajang KKN. Karena itu, Yuddy memutuskan, instansi yang belum menggelar TKB sampai November 2014 tidak boleh malakukan TKB. “Untuk melaksanakan TKB harus mendapatkan izin dari Menteri PANRB,” tegasnya.
Tetapi semua proses itu berjalan secara transparan dan harus sesuai dengan prosedur yang sudah ditetapkan. Jadi masyarakat tak perlu khawatir dengan itu semua,” lanjut Yuddy.
Diakui, dalam seleksi CPNS 2014 ini ada keterlambatan dari beberapa instansi dalam mengumumkan hasilnya. Salah satunya, hal itu lantaran adanya afirmasi untuk beberapa daerah serta beberapa jabatan, seperti anak buah kapal misalnya. “Tetapi semua proses itu berjalan secara transparan dan harus sesuai dengan prosedur yang sudah ditetapkan. Jadi masyarakat tak perlu khawatir dengan itu semua,” lanjut Yuddy.
Dalam pengarahannya, Menteri mengajak seluruh jajaran aparatur sipil negara untuk melakukan perubahan pola pikir dan budaya kerja, dari birokrat bermental priyayi menjadi birokrat yang melayani rakyat. Sebagai pelayan masyarakat, birokrat harus lebih dekat dengan rakyat. “Kalau dulu selalu duduk manis di belakang meja, sekarang saatnya untuk sering-sering terjun ke lapangan, mendekati dan berkomunikasi dengan rakyat,” ujar Yuddy.
Sejatinya dengan sistem seleksi CPNS seperti sekarang ini jika dilakukan dengan prosedur yang benar niscaya praktek-praktek KKN yang biasa ditemukan dalan seleksi CPNS pada tahun-tahun sebelumnya akan benar-benar hilang dan selanjutnya akan didapatkan sumber daya manusia baru dalam reformasi birokrasi pemerintahan republik Indonesia yang bersih dan memiliki jiwa patriot murni untuk membangun negara Indonesia kearah yang manju. Selanjutnya apabila ada oknum yang berkedok atau menjanjikan dapat meluluskan peserta dalam seleksi CPNS bisa dipastikan oknum tersebut adalah penipu yang wajib kita waspadai.
Info CPNS ASN Terkait
- Kuliah Terintegrasi Sekolah Kedinasan Sebagai Upaya Penguatan CPNS
- Penerimaan CPNS 2017 Tidak Berimplikasi Kepada Nasib Honorer K2
- Formasi Lowongan CPNS POLRI
- Formasi Lowongan CPNS Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK)
- Formasi Lowongan CPNS Lembaga Administrasi Negara (LAN)
Info CPNS CAT Terkait
- Apakah Untuk Lolos CPNS Harus Pintar
- Pengumuman Hasil Ujian Tes Seleksi CPNS
- 20 Agustus Launching Simulasi CAT CPNS Online
- 12 Agustus Simulasi CAT CPNS Online Di Mulai
- Seleksi CPNS 2014 Mundur
Info CPNS Berita Terkait
- Pembayaran dan Pencairan Gaji Ke-13
- Imbauan Pemerintah Mengenai Seleksi CPNS
- Kunci Profesionalisme CPNS dan ASN
Info CPNS Pengumuman Terkait
- Formasi Lowongan CPNS Badan Pengawas Tenaga Nuklir (BAPETEN)
- Formasi Lowongan CPNS Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT)
- Formasi Lowongan CPNS Kemenko Kemaritiman